Pengarang: Kiki Barkiah
Penerbit: CV. Mastakka Global Informa
Tahun Terbit: 2017
Genre: Nonfiksi
Jumlah Halaman: 249
Nama pe-review: Fiqoh
Buku ini layak sekali dijadikan panduan dan pegangan dalam Mendidik anak sesuai dengan islam. Seperti saya yang selama ini mendidik anak dengan pengetahuan yang sangat minim dan mengalir apa adanya. Juga meniru pola asuh orang tua jaman dulu yang sekarang ini sudah tidak sesuai dengan perkembangan zaman. Jadi buku ini sangat membantu dan sangat tepat dijadikan referensi.
Dalam buku ini memuat banyak kisah Sehari-hari yang biasa ibu rumah tangga alami. Namun dalam hal ini penulis mengambil sudut pandang yang berbeda dalam memaknainya, selalu mengambil hikmah dan pembelajaran atas apa yang terjadi. Tidak pernah mengutuk ataupun mengeluh dengan keadaan. Hal ini sangat menampar saya yang ibu rumah tangga juga. Membaca buku ini saya malu sendiri, sering sekali saya kurang Sabaran dalam menghadapi kreatifitas anak atau saat anak membuat berantakan rumah dengan kreasi atau keingintahuannya.
Membaca buku ini benar-benar membuka pikiran dan hati untuk selalu beristiqomah terhadap sang pencipta. Selalu melibatkan sang Pencipta dalam segala kegiatan, dan menjadikan Nabi Muhammad saw sebagai suri Taulandan. Selalu berpikir positif dan selalu mendoakan yang baik-baik disaat anak membuat kreasi yang kadang membuat kita geleng-geleng kepala. Meredam amarah dengan memanjatkan Doa-doa yang baik kepada sang Pencipta.
Ada kata-kata yang membuat dada sesak dan membuat saya malu, "bagaimana mungkin tangan ini tega memukul saat mereka menangis karena membutuhkan pelukan pengantar tidur atau karena rindu menginginkan orang tua yang memperhatikan mereka? Bukankah sangat menyakitkan jika berharap air susu namun air tuba yang diterima?" sungguh sangat menyayat hati, namun kadang kita tidak menangkap Sinyal-sinyal yang seperti itu dari mereka yang merindukan kita. Sungguh kadang kita menjadi orang tua yang egois.
Penulis dengan kelima anaknya dan jaraknya sangat berdekatan bisa dengan sabar dan menyerahkan semua kepada sang Pencipta. Ini menjadi tampan lagi untuk saya yang baru mempunyai satu anak tapi masih kurang bersyukur dan masih kurang sabaran. Dalam hal ini penulis sangat piawai dalam mengelola kesabaran, waktu, tenaga dan emosi dalam menjalankan roda rumah tangga.
Yang penting dalam buku ini adalah apapun pola asuh yang diterapkan orang tua, sesederhana apapun pola asuh tersebut hendaknya dilandasi dengan pengetahuan yang dapat memotivasi dan mempunyai tujuan serta cita-cita yang besar dalam membangun sebuah keluarga. Karena sejatinya keluarga adalah madrasah pertama dan yang paling utama bagi anak.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar