Judul Buku: 100 Muslim Paling Berpengaruh Sepanjang Sejarah (Judul Asli: The Muslim 100 The Lives, Thoughts and Achivement of The Most Influential Muslims in History)
Pengarang: Muhammad Mojlum Khan
Penerbit: Noura Books
Tahun Terbit: 2012
Jumlah Halaman: 849
Genre: Nonfiksi
Pe-review: Anisah Busthomi
Ayo bercerita yang berkualitas! Mengingat kembali tokoh-tokoh islam yang banyak memberikan kontribusi keilmuan melalui pemikiran-pemikiran dan budi pekertinya yang luar biasa. Tentunya sejarah yang akan mengantarkan pada kisah-kisah mereka. Sejarah tidak hanya berbicara tentang biografi seseorang sebagai indikator yang tidak bisa lepas dari sejarah itu sendiri. Sejarah merupakan serangkaian waktu yang sekuel dengan waktu saat ini. Peradaban manusia yang berhasil diciptakan oleh tokoh-tokoh islam membuktikan bahwa kita tidak bisa sampai pada masa dan keadaan seperti sekarang tanpa sejarah (masa lampau).
Edmund Burke, Filsuf terkenal Irlandia
“Seseorang tidak dapat melihat masa depan anak keturunannya tanpa melihat latar belakang nenek moyang mereka”
Abdurrahman bin Khaldun, Bapak Filsafat Sejarah
“Siapapun yang ingin mencapai hasil yang bermanfaat, dapat meniru contoh-contoh sejarah, baik dalam hal agama maupun masalah duniawi”
Yuk.. kenalan dengan salah satu tokoh-tokoh hebat berikut:
Abu Qasim Az-Zahrawi, ahli bedah
Az-Zahrawi mempelajari praktik bedah dan bentuk operasi lainnya dari perpustakaan pribadi milik khalifah yang menjadikannya sebagai dokter pribadi, Al-Hakam. Az-Zahrawi terkenal sebagai seorang praktisi cauterization (praktik menutup luka dengan cara membakarnya dengan besi panas untuk menghancurkan infeksi). Konsep pengobatan yang holistik, memadukan Thib Al-Nabawi dan hasil penelitian ilmiah yang tidak sekedar teori melainkan melalui praktik-praktik bedah seperti Caesarean yang sederhana sampai operasi mata yang lebih komleks dan rumit. Terdapat beberapa karya Az-Zahrawi yang terkenal salah satu diantaranya adalah al-Tasrif Liman Ajaz An al-Ta’alif yang berisikan dua ratus ilustrasi tentang alat-alat bedah dan penjabaran tentang penyembuhan penyakit kronis. Buku-buku Az-Zahrawi sangat terkenal di kalangan masyrakat Eropa. Telah diterbitkan di kampus-kampus besar di Eropa. Bahkan ahli bedah terkenal asal Prancis, Guy de Chaulic, menganggapnya sebagai salah satu buku penting mengenai operasi dan memasukkannya sebagai salah satu karyanya (hal.463).
Abu Bakar Al-Razi (Rhazes), pakar medis
AI-Razi adalah tokoh medis dan filsuf terkemuka pada abad pertengahan. Rhazes dapat memberikan pengaruh besar baik di Barat maupun di Timur Tengah. Kita akan menemukan foto Rhazes di jendela-jendela Kapel Universitas Princeton Amerika Serikat. Meskipun Rhazes terkenal dengan pemikiran filosofisnya yang radikal karena banyak mengadopsi pemikiran filsuf Yunani Kuno (Phytagoras, Socrates, Plato, Aristotelaes, Proclus, dan Plutarch). Rhazes tetap menjalani hidup yang islami, dia menjelaskan bagaimana dia berusaha menjalani kehidupan yang seimbang dan aktif sebagai dokter medis dengan bantuan dan dukungan Tuhan. Karya-karyanya yang cukup terkenal seperti Kitab al-Sirat al-Falsafiyyah (Buku jalan hidup filosofis), kitab al-Mansur, kitab al-Hawi (karya medis yang komprehensif, monumental dan jauh lebih besar daripada karya tersohor Ibnu Sina,al-Qanun fi al-Thib. Rhazes megalami kebutaan akibat terlalu banyak membaca dan manulis di usia tuanya (hal.397).
Terdapat banyak tokoh tersohor lainnya yang termaktub dalam buku ini: Ibnu Khaldun (Bapak Sosiologi dan Filsafat Sejarah), Muhammad Ali (Petinju dan terkenal karena kedermawanannnya), Ibnu Rusd (pakar filsafat, hukum, dan kedokteran), Ibnu Arabi (Guru Besar teori metafisika, filsuf mistik), Rabiah Al-Adawiyah (tokoh spiritual wanita islam) dan lain-lain. Buku ini mempunyai banyak kelebihan di antaranya: alur cerita yang sangat detail tentang kehidupan tokoh islam (karya-karyanya, guru-guru yang membantu, pengaruhnya terhadap perkembangan keilmuan di Barat dan Timur Tengah), selalu memberikan pengetahuan yang segar di setiap paragraf sehingga mampu menggugah rasa penasaran yang berkepanjangan bagi pembaca.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar